K I T A B   S U C I
Temukan di Google Play
[VER] : [KITABSUCI]
[TAURAT]  [ZABUR]  [INJIL] 
[ARTIKEL]

 <<  Yesaya 17 >> 

Ucapan Ilahi tentang Damsyik dan Efraim

1Ucapan ilahi mengenai Damsyik. “Sesungguhnya, Damsyik akan disingkirkan sehingga tidak lagi menjadi sebuah kota. Ia akan menjadi timbunan puing-puing.

2Kota-kota Aro’er akan ditinggalkan dan menjadi tempat kawanan ternak yang berbaring tanpa ada yang mengusik.

3Kubu akan lenyap dari Efraim, dan kerajaan dari Damsyik. Sisa-sisa orang Aram akan senasib dengan kemuliaan bani Israil,” demikianlah firman ALLAH, Tuhan semesta alam.

4“Pada waktu itu kemuliaan Yakub akan meredup, dan tubuhnya yang tegap akan menjadi kurus.

5Keadaannya akan sama seperti ketika penuai mengumpulkan gandum yang belum dipotong dan memetik bulir-bulirnya dengan tangannya, atau seperti ketika seseorang memunguti bulir gandum di Lembah Refaim.

6Tetapi, akan ada sisa untuk pemetikan susulan seperti pada waktu orang menjolok buah zaitun, dua atau tiga buah tertinggal di ujung-ujung dahan teratas, empat atau lima di dahan-dahannya yang penuh buah,” demikianlah firman ALLAH, Tuhan yang disembah bani Israil.

7Pada hari itu manusia akan memandang Khaliknya, dan matanya akan memperhatikan Yang Mahasuci, Tuhan bani Israil.

8Ia tidak akan memandang lagi mazbah-mazbah buatan tangannya dan tidak akan memperhatikan lagi barang yang dibuat jari-jarinya, baik patung-patung Dewi Asyera maupun tugu-tugu dewa matahari.

9Pada waktu itu kota-kota benteng mereka akan menjadi seperti tempat yang terbengkalai di hutan-hutan dan di puncak-puncak gunung yang ditinggalkan karena bani Israil. Semua itu akan menjadi sunyi sepi.

10Engkau telah melupakan Tuhan yang menyelamatkan engkau, dan tidak mengingat Gunung Batu yang menjadi Bentengmu. Sebab itu, walaupun engkau menanam tanam-tanaman yang indah dan mencangkokkan cabang-cabang asing,

11walaupun engkau memagarinya pada hari engkau menanamnya, dan paginya kaubuat benihmu berbunga, hasil tuaian itu akan menjadi onggokan saja pada hari kesakitan dan penderitaan yang sangat parah.

Ucapan Ilahi tentang Asyur

12Wahai, hingar-bingarnya banyak bangsa! Mereka menggemuruh seperti gemuruh laut. Wahai, gaduhnya suku-suku bangsa! Mereka menderu seperti deru air yang besar.

13Suku-suku bangsa menderu seperti deru limpahan air, tetapi Tuhan menghardik mereka sehingga mereka lari jauh-jauh. Mereka diburu seperti sekam yang diterbangkan angin di gunung-gunung, seperti debu yang diterbangkan angin puyuh.

14Pada waktu magrib, lihat, ada kengerian! Sebelum pagi hari, mereka sudah tiada! Itulah bagian orang-orang yang menjarah kita, bagian yang ditentukan bagi orang-orang yang merampasi kita.



 <<  Yesaya 17 >> 


Pencarian Tepat
Pencarian: pasal (Mat 5); ayat (Mat 5:11); kutipan (Mat 5:1-12); kata (Surga); nomor strong (25);